Ternyata cuma 1,5 jam saja kita hidup di dunia ini. Allah berfirman: "Kamu tidak tinggal (dibumi) melainkan sebentar saja, kalau kamu sesungguhnya mengetahui." (QS. Al-Mu'minuun:114)
Mari kita lihat berdasarkan Al-Qur'an sebagai sumber kebenaran absolut.
1 hari akhirat = 1000 tahun ..
“Dan mereka meminta kepadamu (Muhammad) agar azab itu disegerakan, padahal Allah tidak akan menyalahi janjiNya, dan sesungguhnya sehari di sisi TuhanMu adalah seperti 1000 tahun menurut perhitunganmu.”(QS. Al-Hajj:47)
24 jam akhirat = 1000 tahun ...
3 jam akhirat = 125 tahun .....
1,5 jam akhirat = 62,5 tahun ..
Apabila umur manusia itu rata-rata 60-70 tahun, maka hidup manusia ini jika dilihat dari langit hanyalah 1,5 jam saja. Pantaslah kita selalu diingatkan masalah waktu.
Ternyata hanya satu setengah jam saja yang akan menentukan kehidupan abadi kita kelak, hendak di Surga atau Neraka.
Baca juga : Menjadi pribadi yang bermanfaat
Cuma satu setengah jam saja cobaan hidup, maka bersabarlah.
“Katakanlah wahai hamba-hambaKu yang beriman, bertakwalah kepada TuhanMu. Bagi orang-orang yang berbuat baik di dunia ini akan memperoleh kebaikan. Dan bumi Allah itu luas. Hanya orang-orang yang bersabarlah yang disempurnakan pahalanya tanpa batas.” (QS. Az-Zumar:10).
“Katakanlah wahai hamba-hambaKu yang beriman, bertakwalah kepada TuhanMu. Bagi orang-orang yang berbuat baik di dunia ini akan memperoleh kebaikan. Dan bumi Allah itu luas. Hanya orang-orang yang bersabarlah yang disempurnakan pahalanya tanpa batas.” (QS. Az-Zumar:10).
Demikian juga hanya satu setengah jam saja kita harus menahan nafsu dan mengganti dengan sunnah-Nya.
"Satu Setengah Jam" sebuah perjuangan yang teramat singkat dan Allah akan mengganti dengan surga Ridha Allah.
“Allah menjanjikan kepada orang-orang mukmin laki-laki dan perempuan (akan mendapat) surga yang mengalir dibawahnya sungai-sungai mereka kekal didalamnya dan mendapatkan tempat yang baik di surga and. Dan keridhaan Allah lebih besar. Itulah kemenangan yang agung.(QS.At-Tawbah:72)
Maka berjuanglah untuk mencari bekal perjalanan panjang nanti.
“Wahai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah, dan hendaklah setiap orang memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah. Sungguh Allah Maha Teliti terhadap apa yang kamu kerjakan.”(QS. Al-Hashr:18).
“Allah menjanjikan kepada orang-orang mukmin laki-laki dan perempuan (akan mendapat) surga yang mengalir dibawahnya sungai-sungai mereka kekal didalamnya dan mendapatkan tempat yang baik di surga and. Dan keridhaan Allah lebih besar. Itulah kemenangan yang agung.(QS.At-Tawbah:72)
Maka berjuanglah untuk mencari bekal perjalanan panjang nanti.
“Wahai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah, dan hendaklah setiap orang memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah. Sungguh Allah Maha Teliti terhadap apa yang kamu kerjakan.”(QS. Al-Hashr:18).
Baca juga : Nikmatnya Rawatib...
“Dan carilah (pahala) negeri Akhirat dengan apa yang telah dianugrahkan Allah kepadamu, tetapi janganlah kamu lupakan bagianmu di dunia dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah telah berbuat baik kepadamu, dan janganlah kamu berbuat kerusakan di muka bumi. Sungguh Allah tidak menyukai orang yang berbuat kerusakan." (QS. Al-Qashas:77).